Tanpa Moms sadari bayi sering kali rewel karena berbagai hal, salah satunya bayi mual karena bau wewangian yang dipakai oleh Moms. Maka, buat Moms yang baru memiliki bayi bisa mengganti wewangian yang aromanya ramah untuk si kecil. Simak, selengkapnya di artikel kali ini.
Mengapa Bayi Mual Karena Bau Wewangian?
Bayi sangatlah sensitif, apabila bau wewangian tersebut terlalu kuat atau menyengat bayi akan merasa mual yang akhirnya membuat bayi rewel atau menangis. Alasan bayi mual ktika bau wewangian karena penciuman bayi sangat sensitif.
Bayi memiliki penciuman yang sangat sensitif terutama untuk bau wewangian yang kuat tentu sangat mengganggu si kecil. Untuk mengatasi bau wewangian yang tidak disukai si kecil Moms bisa menggantinya dengan wewangian bunga yang memiliki aroma yang tenang dan segar, seperti wewangian bunga lavender dan bunga yang lainnya.
Dampak Buruk Bau Wewangian yang Tajam
Jika penciuman si kecil sangat sensitif dan memiliki alergi terhadap bau wewangian yang tajam dan kuat tentu dapat memicu alergi si kecil. Biasanya gejala alergi yang muncul bervariasi dari yang ringan hingga berat. Bayi akan mulai bersin atau pusing untuk gejala yang ringan. Sedangkan gejala yang berat biasanya ditandai dengan batuk.
Dampak buruk lainnya adalah pernapasan bayi terganggu, bayi akan mengalami gejala asma sehingga dalam pemilihan wewangian untuk Moms yang masih memiliki bayi disarankan menggunakan bunga yang aromanya lembut dan dapat menenangkan si kecil.
Cara Mengatasi Bayi Agar Tidak Mual Karena Bau Wewangian
1. Menghentikan Pemakain Wewangian yang Tajam
Untuk mengatasi mual bayi karena bau wewangian, Moms bisa menghentikan pemakain wewangian tersebut. Sehingga bayi tidak terganggu pernafasannya, karena bau wewangian yang tajam dapat membuat bayi mengalami kesulitan dalam bernafas.
2. Mengganti Wewangian
Cara selanjutnya yang bisa Moms lakukan untuk mengatasi bayi mual akibat wewangian ini adalah mengganti wewangian yang digunakan sebelum dengan menggunakan wewangian yang aroma wewangiannya lebih ramah untuk bayi.
3. Mengganti Pakaian Bayi yang Terkontaminasi Bau Wewangian
Jika bau wewangian tersebut sangat kuat dan tajam biasanya akan menempel pada baju bayi. Untuk menghindari bayi mengalami mual, Moms bisa mencuci kembali baju bayi yang terkontaminasi bau wewangian tersebut menggunakan deterjen khusus baju bayi yang tidak mengandung bahan kimia yang dapat memicu alergi pada bayi.
4. Membilas Kulit Bayi
Jika wewangian yang Moms gunakan sebelumnya mengenai kulit bayi, maka segera bilas kulit bayi hingga bersih dan baunya hilang. Bilas dengan lembut menggunakan air bersih, untuk bayi yang masih sensitif moms bisa menggunakan air hangat, agar bayi lebih tenang.
Jika Moms ingin mendapatkan wewangian yang tidak mengganggu si kecil, Moms bisa mencoba terlebih dahulu wewangian tersebut untuk mengetahui respon si kecil tehadap bau wewangian yang Moms pilih.
Bayi mual karena bau wewangian? Tenang, Moms bisa mencoba wewangian yang sekiranya aman buat bayi seperti aroma levender, canola, dan almond manis yang dipercaya mengurangi stres dan memberikan ketenangan.