Untuk memberikan bayi makanan tentu tidak boleh sembarangan. Meskipun bayi sudah memasuki usia MPASI, namun Bunda harus memperhatikan makanan apa saja yang boleh dan tidak boleh di makan oleh si kecil termasuk pemberian garam dan gula pada makanan bayi.
Apakah Gula dan Garam Diperbolehkan untuk Makanan Bayi?
Jika Bunda bertanya-tanya mengenai pemberian garam dan gula pada makanan bayi, tentu hal ini masih menjadi perdebatan hingga sekarang. Pasalnya pemberian gula dan garam sejak dini dapat mengganggu kesehatan si kecil di kemudian hari.
Untuk menjaga si kecil tetap sehat, sebaiknya Bunda menghindari penggunaan garam dan gula untuk makanan bayi sebelum usia 1 tahun karena sistem pencernaan bayi masih sensitif yang dapat mempengaruhi kerja organ-organnya.
Jika Bunda memberikan garam dan gula pada usia anak kurang dari 1 tahun setiap hari akan menyebabkan berbagai risiko, terutama akan membuat tekanan darah bayi melonjak tinggi.
Sedangkan untuk pemberian gula sejak dini dapat membuat bayi mengalami diabetes maupun kegemukan. Selain itu, juga berpengaruh pada kesehatan gigi bayi karena gula, meski bayi yang belum memiliki gigi tetap berisiko mengalami kerusakan gigi ketika nanti waktunya tumbuh gigi.
Kapan Waktu yang Tepat untuk Menggunakan Garam dan Gula Pada Makanan Bayi?
Jika pemberian garam dan gula pada makanan bayi sebelum 1 tahun disarankan untuk tidak menggunakan nya, maka waktu yang tepat kapan.
Hal ini masih sering menjadi pertanyaan para ibu, pasalnya banyak ibu muda yang memberikan makanan dengan campuran garam dan gula pada bayi ketika mulai memasuki usia MPASI dengan porsi rasa seperti orang dewasa.
Pemberian garam maupun gula pada usia 6 bulan di awal MPASI bisa Bunda berikannya sebagai tambahan rasa, namun harus diperhatikan porsinya. Bunda dapat memberikan tambahan gula dan garam cukup ¼ sendok kecil apabila memang diperlukan.
Untuk pemberian garam maupun gula dapat Bunda berikan sebagai bumbu makanan kepada si kecil ketika usia bayi mencapai 1 atau 3 tahun karena kebutuhan garam dan gula meningkat. Di usia tersebut bayi sudah mulai mengenal rasa dan pencernaan si kecil lebih matang.
Meskipun beberapa dokter mengatakan jika pemberian gula dan garam diperbolehkan agar menu MPASI menjadi lebih sedap dan mendukung anak untuk mulai mengenali makanan yang enak, namun Bunda harus tetap memperhatikan porsinya.
Ketika bayi sudah memasuki usia MPASI, Bunda dapat memberikan berbagai makanan bayi yang enak, namun dalam pemberian makanan bayi sebaiknya pilih yang sehat dan alami.
Apabila membuat makanan bayi dengan tambahan gula dan garam cukup ¼ sendok kecil saja. Untuk tetap menjaga kesehatan si kecil agar tidak mengalami masalah pada pencernaannya.