5 Rekomendasi Mainan untuk Anak Aktif Terbaik

Mainan edukasi bagi anak tentu menjadi salah satu alat stimulasi yang bagus untuk menunjang perkembangan otak si kecil.

Ada berbagai mainan edukasi yang direkomendasikan karena memiliki peran besar yang cukup besar untuk melatih keterampilan motorik hingga emosional anak.

Jadi apa saja rekomendasi mainan untuk anak aktif? Simak selengkapnya di artikel berikut ini.

Baca juga : Tips Mainan Edukasi Anak Agar Cepat Bicara

Rekomendasi Mainan untuk Anak Aktif

Memilih mainan memang terlihat mudah, namun untuk membantu tumbuh kembang si kecil Moms bisa membeli mainan edukasi anak aktif.

Moms bisa memberikan mainan yang dapat menstimulasi perkembangan otak dan fisiknya sesuai dengan usia si kecil. Nah, untuk rekomendasi mainan untuk anak aktif adalah sebagai berikut.

1.     Mainan Perlengkapan Dokter

Mainan dokter-dokteran sangat bermanfaat bagi si kecil untuk meningkatkan perkembangan kognitif dan emosional si Kecil.

Dengan permainan tersebut anak akan bertanya kegunaan dari mainan itu sehingga mampu untuk menstimulasi kemampuan berpikir logis, mengingat, dan memecahkan masalah.

Mereka akan memiliki bayangan bagaimana menjadi dokter saat memeriksa dan mengobati pasiennya tanpa perlu orang tua mengarahkannya.

2.     Puzzle

Puzzle menjadi salah satu mainan yang banyak dipilih dan disukai oleh anak-anak. Mainan puzzle memiliki warna dan gambar yang menarik, apalagi dapat dimainkan di semua usia.

Mainan edukasi yang satu ini dapat membantu melatih kesabaran si kecil dan mengolah kemampuan si Kecil dalam memecahkan suatu masalah.

Bahkan permainan memiliki berbagai manfaat seperti mempertajam ingatan, mengembangkan kemampuan motorik anak, membantu untuk melatih koordinasi mata dan tangan, serta mampu melatih kemampuan sosial anak sejak dini.

3.      Kertas Origami

Seni melipat kertas origami bisa menjadi permainan yang  menarik bagi si kecil. Mainan sederhana ini dapat membantu anak melatih motoriknya sehingga masuk sebagai salah satu mainan edukasi yang menyenangkan.

Dengan melipat kertas origami menjadi suatu bentuk ternyata dapat mendorong interaksi antara Ibu dan si Kecil lebih dekat.

4.      Mainan Alat Musik

Sekarang sudah ada mainan alat musik yang dibuat semirip mungkin, Moms bisa memberikan mainan tersebut untuk anak aktif.

Guna mendorong perkembangan fisik, membangun keterampilan motoriknya, dan mampu meningkatkan kecerdasan otak anak untuk dalam bermain musik.

5.      Balok Huruf dan Angka

Dengan memberikan mainan balok huruf dan angka dapat membantu anak untuk mengenal angka dan huruf sejak dini. Permainan ini juga membantu melatih motorik kasar dan halus serta problem-solving anak.

Moms bisa memberikan mainan balok dari bahan plastik maupun kayu yang aman bagi kesehatan si kecil.

Untuk meningkatkan kemapuan anak yang aktif, Moms bisa memberikan berbagai mainan edukasi yang menarik dan memiliki banyak manfaat seperti beberapa rekomendasi mainan untuk anak aktif diatas. Moms bisa memanfaatkan berbagai mainan tersebut untuk membantu menstimulasi anak sejak dini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *